ACEH UTARA - Pj. Bupati Aceh Utara Azwardi, AP, MSi, mengajak pengurus Tim Penggerak PKK untuk menyusun program yang proaktif terhadap peningkatan ekonomi keluarga sehingga dapat menimalisir angka kemiskinan di daerah itu.
Hal itu disampaikan Azwardi dalam arahannya usai melantik pengurus Tim Penggerak PKK Kabupaten Aceh Utara dan silaturahmi dengan Pengurus Dekranasda setempat, berlangsung di Pendopo Bupati, Jumat, 19 Agustus 2022.
Hadir pada acara itu di antaranya para Asisten, para Kepala SKPK, seluruh pengurus dan anggota TP-PKK dan Dekranasda Aceh Utara, serta para Kabag. Ketua TP-PKK Aceh Utara yang dilantik adalah Ibu Nurmaziah, SE.Ak, MSi (istri dari Pj Bupati Azwardi) dan Wakil Ketua I Mahdalena, SE (istri Sekda Aceh Utara Dr A Murtala, MSi).
Bupati Azwardi mengatakan TP-PKK sangat mudah untuk digerakkan dengan pedoman pada visi misi. PKK harus mampu mengedukasi masyarakat agar hidup sehat dan sejahtera. Hal ini bisa mengajak kader-kader terutama para generasi milenial.
Baca juga:
TNI Polri di Jeumpa Kawal Percepatan Vaksin
|
“Saya percaya saudara/saudari akan mampu melaksanakan tugas dan kewajiban sebaik-baiknya disertai penuh rasa tanggungjawab, sesuai dengan yang dipercayakan kepada saudara/saudari untuk meningkatkan peran serta pemberdayaan dan kesejahteraan keluarga dalam mensukseskan pembangunan di daerah ini, ” kata Azwardi.
Untuk mencapai tujuan gerakan PKK, dalam pelaksanaannya perlu adanya dukungan dan peningkatan koordinasi dengan lembaga terkait lainnya. Dari itu, kerjasama dengan OPD terkait sangatlah penting untuk dapat melaksanakan program pokok PKK.
Azwardi berharap semua program TP-PKK Kabupaten Aceh Utara dapat mengakomodir TP-PKK Kecamatan dan Desa, mengingatkan para kader agar lebih memahami kondisi dan potensi daerah yang berbeda-beda dalam upaya membantu Pemerintah Daerah dalam memberdayakan masyarakat serta memajukan daerah.
“Sebagai mitra Pemerintah harus bergandengan turun langsung ke tengah masyarakat untuk melangkah bersama, saling mengisi, menjalin hubungan koordinasi yang harmonis.”
Hal ini sebagai upaya kita bersama dalam mewujudkan masyarakat Kabupaten Aceh Utara yang maju, sejahtera dan bermartabat, melalui program unggulan IP3K, yakni Infrastruktur, Perkebunan, Pertanian, Perikanan untuk Kesejahteraan masyarakat.